RajaBackLink.com

CJH Meneteskan air mata ketika bersalaman dengan bupati dan istri,  terharu atas perhatian bupati yang begitu besar kepada para CJH Merangin.

CJH Meneteskan air mata ketika bersalaman dengan bupati dan istri,  terharu atas perhatian bupati yang begitu besar kepada para CJH Merangin.

 

Bangko-Ada yang menarik ketika Bupati Merangin H M Syukur bersama Ketua TP PKK Merangin Hj Lavita Syukur, menyerahkan Calon Jemaah Haji (CJH) Kloter 18 Merangin ke Panitia Haji Provinsi Jambi, di Aula Asrama Haji Jambi, Senin sore (19/5).

 

Di acara yang dihadiri Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Jambi H Mahbub Daryanto dan jajaran Panitia Haji Jambi tersebut, bupati bersama istri, menyalami satu persatu CJH Merangin.

 

‘’Terimakasih banyak Pak Bupati atas bekal Rendangnya, ini enak sekali dan sangat bermanfaat bagi kami,’’ujar para CJH sembari melempar senyum bahagia ke bupati dan Hj Lavita Syukur.

 

Namun tak sedikit pula dari para CJH tersebut, yang meneteskan air mata ketika bersalaman dengan bupati dan istri. Mereka sangat terharu atas perhatian bupati yang begitu besar kepada para CJH Merangin.

 

Acara penyerahan sebanyak 147 orang CJH kloter 18 Merangin tersebut, juga dihadiri Kepala Biro Kesra Setda Propinsi Jambi, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Merangin, Kabag Kesra Provinsi Jambi dan Kabag Kesra Merangin.

 

Pada kesempatan itu, bupati minta kepada para CJH Merangin agar fokus beribadah selama berada di Tanah Suci Mekah. Ikuti semua tahapan ibadah haji, sehingga pelaksanaan ibadah hajinya akan sempurna.

 

‘’Bapak dan Ibu jangan berpikir macam-macam, niatkan ibadah karena Allah. Lupakan dulu berbagai urusan di Merangin dan fokus beribadah. Selalu berdoa dan memohon ampunan kepada Allah SWT, jaga kesehatan dan keselamatan,’’pinta Bupati.

 

H M Syukur juga minta para CJH Merangin untuk menjaga kekompakan dan saling menjaga satu sama lain. Jangan ada yang terpisah dari rombongan karena bisa tersesat. Terpenting lagi jaga nama baik Kabupaten Merangin.

 

Sebelumnya banyak 147 orang CJH kolter 18 Merangin yang menggunakan iring-iringan empat unit bus dari Merangin tersebut, disambut bupati dan istri di Gerbang Asrama Haji Jambi.

 

Mereka dilepas Wabup Merangin H A Khafid Moein dari Masjid Baitul Makmur Kota Bangko usai menjalankan ibadah Sholat Subuh berjemaah. Disitu pula wabup menyampaikan titipan bupati berupa Rendang kepada para CJH Merangin. (Kominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *