Merangin – Jambi. Polres Merangin melaksanakan rapat koordinasi lintas sektoral terkait kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2025. Pada selasa (11/03/2025) di ruang aula Wira Satya Polres Merangin.
Rakor yang dipimpin oleh Wakil Bupati Merangin Drs.Khafied Muin, juga dihadiri oleh Kapolres Merangin selaku penyelenggara, Dandim 0420 Sarko, Danyon B Pelopor Sat Brimobda Jambi, Para Kepala Dinas Instansi, Senkom, pengurus SPBU, Hotel dan tempat wisata yang ada di Merangin.
Kapolres mengatakan pihaknya telah melakukan persiapan dan kesiapan menghadapi masa mudik Lebaran 2025, baik kesiapan personil maupun pendukung lainnya. Dia memastikan personil Polres Merangin akan maksimal dalam melakukan pelayanan selama mudik 2025.
“Karena ini merupakan kegiatan rutin yang setiap tahun kita lakukan, tentunya kami tetap mempersiapkan berbagai macam persiapan seperti pendirian Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan yang akan ditempatkan dibeberapa titik rawan yang nantinya akan dikoordinasikan dengan dinas terkait,” Sebut Kapolres , Selasa (11/3/2025).
Kapolres juga mengingatkan kepada semua stake holder yang nantinya dilibatkan dalam operasi kemanusiaan ini untuk tetap mewaspadai adanya kemungkinan terjadinya bencana alam seperti banjir dan longsor, mengingat saat ini wilayah merangin sedang diguyur hujan dengan intensitas yang cukup tinggi.
“Kita mesti mewaspadai kemungkinan terjadinya bencana alam seperti banjir dan longsor, oleh karena itu nantinya pada titik-titik tertentu akan kita tempatkan alat berat guna memastikan arus mudik maupun balik berjalan normal aman dan lancar”. Himbaunya.
(Humas Polres Merangin)
Hbl