
Dinastinews.com – Merangin,Jambi Selasa 3 Januari 2023,- Keluarga Besar Kodim 0420/Sarko usai menunaikan ibadah Shalat Zuhur berjam’ah melanjutkan rangkaian kegiatan menyambut HUT Ke 77 Kodam II/Sriwijaya.
Acara yang di maksud adalah Do’a bersama serta pemotongan nasi tumpeng, acara puncak di laksanakan terpusat di Makodam II/Sriwijaya Palembang Sumatera Selatan dan tersebar di satuan jajaran Se-Kodam II/Sriwijaya, begitu juga Kodim 0420/Sarko siang ini secara serentak melaksanakan rangkaian kegiatan tersebut, jelas Pejabat Kodim 0420/Sarko di Wakili oleh Kasdim Mayor Inf Usman S.A,g M.Pdi., Sebagai rasa syukur atas pengabdian Kodam II/Sriwijaya di usia yang tidak muda lagi, sudah sepatutnya kita memanjatkan do’a agar kedepannya dalam pelaksanaan tugas kedepan bisa lebih baik dan sukses lagi, di usia yang Ke 77 Kodam II/Sriwijaya sudah banyak hal-hal yang bermanfaat dan berguna membantu mengatasi kesulitan masyarakat sesuai dengan empat unggulan program Bapak KASAD (Kepala Staf TNI Angkatan Darat) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, seperti mangatasi stunting, Babinsa masuk dapur, manungal air, renovasi rumah tidak layak huni serta ketahanan panggan. Kedepan kita harapkan semoga niat baik ini bisa terus berjalan begitu juga hendaknya kami Kodim 0420/Sarko sebagai satuan kewilayahan bisa mewujudkannya, tutup Kasdim.

Acara berlangsung dengan hikmat dan penuh kesederhanaan, nasi tumpeng di berikan kepada prajrit Kodim 0420/Sarko yang termuda dan yang tertua masa dinas, di akhir acara berlanjut pada ramah tamah serta sesi foto bersama.
Kutipan mcdim0420sarko.
Hambali














