Dinastinews.com
Muara tebo 30/10/2022
Pengamanan yang dilakukan oleh Kepolisian Daerah Jambi dan Polresta Jambi telah sesuai dengan SOP dan penuh rasa tanggungjawab, sehingga konser bisa berjalan dengan lancar.
Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol. Mulia Prianto melalui Kasubbid Penmas Kompol Mas Edy menjelaskan.
” Terimakasih kepada masyarakat Jambi dan semua pihak yang terlibat, telah mengikuti konser musik dengan baik dan tertib. Walaupun kondisi konser sempat diguyur hujan yang cukup deras namun tidak ada yang membuat kericuhan sehinga semua aman, lancar dan terkendali “, jelas Kompol Mas Edy.
Disebutkan Kasubbid Penmas bahwa dalam pengamanan tersebut, mulai dari pintu masuk petugas kepolisian terlebih dahulu melakukan penggeledahan kepada setiap penonton untuk mengantisipasi adanya barang-barang yang dilarang dibawa masuk ke lokasi konser.
” Personel yang berjaga juga memberikan himbauan kepada para penonton agar tertib selama acara berlangsung agar dapat berjalan dengan lancar “, ungkapnya.
Konser musik tersebut berkahir pada pukul 23.00 WIB, personel pengamanan terus berjaga hingga para penonton tidak ada lagi yang berada di lokasi konser.
” Alhamdulillah acara berjalan dengan aman, tertib dan lancar, sehingga masyarakat bisa merasa nyaman selama menyaksikan konser musik. Kepada para penonton tetap berhati-hati saat perjalanan pulang kerumah, kondisi hujan semakin deras semoga saudara selamat sampai dirumah “, tutup Mas Edy. (Qomarudin)