RajaBackLink.com

Peduli Warga,Kapolsek Tabir Selatan Ulurkan Bantuan pada warga Penderita kangker Nasofaring.

Peduli Warga,Kapolsek Tabir Selatan Ulurkan Bantuan pada warga Penderita kangker Nasofaring.

 

Dinastinews.com – Merangin Jambi. Jum’at, tanggal 30 September 2022 pukul 16.00 Wib. Jum’at berkah tentu Identik dengan Buah tangan atau pun bantuan/sumbangan keihklasan dan sukarela dari seseorang atau kelompok pada orang lain.

” Sedekah atau shodaqoh berasal dari kata “shadaqa” yang artinya jujur, benar, memberi dengan ikhlas.

Mengisyaratkan orang-orang yang bersedekah berarti telah berlaku jujur kepada dirinya sendiri dan orang lain.

 

Seperti biasa,setelah melaksanakan Sholat Jum’at sekira pukul 14:00 wib,Jajaran Polsek tabir selatan,pada kesempatan Jumat berkah kembali melaksanakan Sodaqah nya pada warga tak mampu dinwilayah hukumnya.

Kapolres Merangin Akbp. Dewa Ngakan Nyoman Arinata. S.I.K.,MH melalui Kapolsek Tabir Selatan Iptu Fajar Nugroho telah melaksanakan Kegiatan Dengan bentuk Sadaqah dan sumbangsing kepedulian pada warga masyarakat di sekitar diwilayah hukum Polsek tabir selatan.

 

Kegiatan yang dilaksanakan bersama dengan anggota Bhabinkamtibmas Bripka. Rega Heltramizi dan Team Jumat Berkah Polsek Tabir Selatan memberikan bantuan Paket sembako dan uang untuk biaya pengobatan kepada masyarakat kurang mampu yang sedang menderita sakit kangker Nasofaring.

 

Bantuan diberikan kepada Daryo, umur 52 tahun, alamat jl. Kemiri Desa Mekar Jaya Kecamatan Tabir Selatan yang menderita sakit kangker nasofaring cukup parah.

 

Dengan kondisi sangat memprihatinkan ini, sehingga membuat Daryo tidak dapat bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

Kesempatan ini,Kapolsek Tabir Selatan langsung serahkan Bantuan diberikan guna meringankan beban hidup Daryo.

 

Kedepannya,Kapolsek berharap pada warga masyarakat di wilayah hukum nya untuk lebih peduli dan prihatin pada warga sekitar dan cermati bilanada saudara kita yang benar benar membutuhkan bantuan agar dapat disisipkan Rizki bagi saudara kita,ungkap Kapolsek.

 

Hambali

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *