RajaBackLink.com
Berita  

Polres Bener Meriah, Brimob dan Warga Gotong Royong Bersihkan Sisa Banjir Bandang di Gedung TPA Lampahan Timur

Polres Bener Meriah, Brimob dan Warga Gotong Royong Bersihkan Sisa Banjir Bandang di Gedung TPA Lampahan Timur

DinastiNews.com | Bener meriah , Semangat kebersamaan kembali terlihat di Kampung Lampahan Timur, Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah. Gedung Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) yang sempat terimbun material banjir bandang pada November 2025 lalu, kini mulai dibersihkan agar dapat digunakan kembali oleh anak-anak untuk belajar mengaji.

Akibat banjir bandang tersebut, lebih dari separuh ruangan pengajian dipenuhi pasir dan bebatuan. Kondisi ini membuat aktivitas belajar mengaji terhenti cukup lama.

Melihat hal itu, Polres Bener Meriah bersama Brimob Polda Aceh dan masyarakat setempat turun langsung melakukan gotong royong membersihkan material pada Sabtu, 24 Januari 2026.

Dengan peralatan seadanya, personel kepolisian dan warga bahu-membahu mengangkut pasir dan batu dari dalam ruangan. Suasana penuh keakraban dan kepedulian tampak jelas, demi mengembalikan fungsi TPA sebagai tempat pendidikan agama bagi generasi muda.

Kasat Samapta Polres Bener Meriah, AKP Zulkarnael, mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak bencana.

“Kegiatan ini kita lakukan untuk membantu masyarakat agar bangunan TPA bisa digunakan kembali. Kami sudah dua kali melaksanakan gotong royong di lokasi ini, namun materialnya masih cukup banyak. Jika hari ini belum selesai, besok akan kita lanjutkan sampai benar-benar bersih dan siap digunakan,” ujar AKP Zulkarnael.

Ia menambahkan, keberadaan TPA sangat penting bagi anak-anak sebagai tempat pembinaan akhlak dan pendidikan agama, sehingga sudah sepatutnya semua pihak ikut peduli untuk memulihkannya.

Sementara itu, masyarakat Kampung Lampahan Timur menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan tenaga dan kepedulian dari Polres Bener Meriah dan Brimob Polda Aceh. Mereka merasa terbantu karena pekerjaan berat tersebut akan sulit diselesaikan tanpa dukungan aparat kepolisian.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih. Dengan bantuan ini, semoga anak-anak kami bisa segera kembali mengaji seperti biasa,” ungkap salah seorang warga.

Melalui gotong royong ini, diharapkan Gedung TPA Lampahan Timur segera pulih, sehingga kembali menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi anak-anak dalam menimba ilmu agama pasca bencana banjir bandang.

Editor : Surianto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *