RajaBackLink.com

Kodim 0502/Jakarta Utara Gelar Pelatihan Pengoperasionalan LCR Bersama BPBD DKI Jakarta

Kodim 0502/Jakarta Utara Gelar Pelatihan Pengoperasionalan LCR Bersama BPBD DKI Jakarta

Jakarta Utara — Kodim 0502/Jakarta Utara menggelar Pelatihan Pengoperasionalan Landing Craft Rubber (LCR) bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Tahun 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Danau Sunter II, Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Selasa (20/1/2026).

Pelatihan ini diikuti sekitar 60 personel di bawah perintah langsung oleh Dandim 0502/Jakarta Utara, Kolonel Inf H. Dony Gredinand, S.H., M.Tr.Han., M.I.Pol. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasdim 0502/JU, para Danramil jajaran, unsur BPBD DKI Jakarta, serta para perwira staf Kodim 0502/Jakarta Utara.

Adapun materi pelatihan yang diberikan meliputi metode pertolongan RTRGT (Reach, Throw, Row, Go, Tow), bongkar pasang LCR, teknik mendayung, serta pengenalan dan pengoperasian motor tempel (mopel). Seluruh materi disampaikan secara teori dan praktik guna meningkatkan pemahaman serta keterampilan personel di lapangan.

Pelatihan dilaksanakan secara bertahap, diawali dengan apel pengecekan, briefing materi, praktik langsung di perairan danau, hingga apel evaluasi. Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman, tertib, dan kondusif dengan tetap mengedepankan faktor keselamatan.

Melalui pelatihan ini, diharapkan seluruh personel memiliki keterampilan yang mumpuni dalam pengoperasian LCR sehingga dapat bertindak cepat, tepat, dan profesional saat dibutuhkan dalam operasi kemanusiaan maupun penanggulangan bencana.

 

 

 

 

 

 

 

 

Jurnalis : M.Irsyad Salim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *