DinastiNews.com | Aceh Tengah, 24 Januari 2025 – Palang Merah Indonesia (PMI) Aceh menjalin kolaborasi strategis dengan Yayasan Plan Indonesia dalam upaya membantu fasilitasi pemulihan sarana air bersih bagi masyarakat yang terdampak bencana hidrometeorologi di Kabupaten Aceh Tengah. Kolaborasi ini difokuskan pada pemulihan akses air bersih yang menjadi kebutuhan mendesak masyarakat pascabencana.
Kerusakan sarana air akibat curah hujan tinggi dan bencana hidrometeorologi sebelumnya telah berdampak langsung pada aktivitas dan kesehatan warga di sejumlah wilayah terdampak. Koordinator Operasi Pemulihan (Opslih) PMI Aceh, Fauzi Husaini, menyatakan bahwa kerja sama ini merupakan bentuk sinergi kemanusiaan untuk mempercepat proses pemulihan masyarakat.
“PMI Aceh berkomitmen untuk terus hadir mendampingi masyarakat terdampak bencana. Melalui kolaborasi dengan Yayasan Plan Indonesia, kami berharap proses pemulihan sarana air bersih dapat berjalan lebih cepat, tepat sasaran, dan berkelanjutan,” ujar Fauzi Husaini.
Ia menambahkan bahwa penyediaan dan pemulihan sarana air bersih memiliki peran penting dalam mencegah munculnya penyakit serta mendukung pemulihan kehidupan masyarakat secara menyeluruh. Melalui kerja sama ini, PMI Aceh dan Yayasan Plan Indonesia akan melakukan berbagai langkah, mulai dari asesmen kebutuhan, perbaikan infrastruktur sarana air, hingga pendampingan kepada masyarakat agar fasilitas yang dibangun dapat dikelola dan dimanfaatkan secara optimal.
PMI Aceh berharap kolaborasi lintas lembaga ini dapat menjadi contoh sinergi positif dalam penanganan dan pemulihan pascabencana, khususnya dalam memperkuat ketahanan masyarakat terhadap dampak bencana hidrometeorologi di masa mendatang.
( Surianto)














