RajaBackLink.com

Proyek Rp3,9 Miliar PT Bengkel Kreatif Utama Diduga Asal Kerja, Warga Resah Getaran Bor

Proyek Rp3,9 Miliar PT Bengkel Kreatif Utama Diduga Asal Kerja, Warga Resah Getaran Bor

Dinastinews|Tanjungpinang, 8 November 2025 – Proyek rekonstruksi Jalan Pelantar II, Kota Tanjungpinang, yang dikelola Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Pertanahan (PUPP) Provinsi Kepulauan Riau, kini menuai sorotan tajam.

Proyek dengan nilai kontrak Rp3.958.945.800 itu dikerjakan oleh PT Bengkel Kreatif Utama dan diawasi CV Global Kreatif Konsultan, namun di lapangan terindikasi tidak sesuai standar teknis.

Pantauan di lokasi memperlihatkan bahwa pekerjaan dilakukan dengan alat yang tidak semestinya.

Alat pengeboran pondasi yang digunakan tampak menyerupai bor sumur, bukan bore pile full casing seperti yang lazim digunakan untuk proyek konstruksi jalan yang memikul beban berat.

Penggunaan alat yang tidak sesuai ini menimbulkan keraguan atas mutu dan keamanan struktur jalan yang sedang dikerjakan.

Sejumlah warga sekitar juga mengeluhkan getaran keras dari alat bor yang digunakan.

Getaran tersebut terasa hingga ke rumah-rumah warga dan menimbulkan rasa khawatir akan retaknya bangunan di sekitar lokasi proyek.

Selain dugaan penggunaan alat yang tidak standar, di lapangan juga ditemukan indikasi lemahnya pengawasan teknis dari pihak konsultan pengawas.

Proyek yang bersumber dari APBD Provinsi Kepri Tahun Anggaran 2025 ini terkesan dikerjakan terburu-buru tanpa memperhatikan detail teknis yang menjadi kunci ketahanan jalan.

Warga berharap pemerintah daerah segera melakukan peninjauan ulang terhadap kualitas pekerjaan, termasuk memeriksa kesesuaian spesifikasi teknis dan prosedur pelaksanaan di lapangan.

Jika benar ditemukan penyimpangan, publik menuntut agar kontraktor dan pihak pengawas dikenai sanksi tegas agar praktik serupa tidak terus terjadi pada proyek-proyek pemerintah lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *