Breaking News
*Polres Sarolangun Gelar Upacara Pemberian Penghargaan Kepada Personil Yang Berhasil Ungkap Kasus Ganja 40Kg.* Kepolisian Resor (Polres) Sarolangun menggelar upacara pemberian penghargaan serta penyerahan tanda kehormatan kepada personel berprestasi di halaman Mapolres Sarolangun, Rabu (29/01/26) pagi. Upacara berlangsung khidmat dan dipimpin langsung oleh Kapolres Sarolangun, AKBP Wendi Oktariansyah, S.I.K., M.H., Kegiatan tersebut dihadiri Wakapolres Sarolangun Kompol Aswindo Indriadi, S.Kom, MH., jajaran Pejabat Utama (PJU), serta seluruh personel Perwira, Bintara, dan ASN Polres Sarolangun. Dalam amanatnya, Kapolres Sarolangun menyampaikan bahwa pemberian penghargaan merupakan bentuk apresiasi institusi kepada personel yang telah menunjukkan dedikasi, loyalitas, serta kinerja melampaui tugas pokok dan fungsi yang diemban. “Penghargaan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa bangga, menjadi teladan, serta memotivasi seluruh personel untuk terus meningkatkan kinerja dalam mewujudkan kerja berkolaborasi, solidaritas, dan gotong royong untuk mengatasi tantangan serta mencapai tujuan bersama “Bersama Kita Bisa ,” kata AKBP Wendi . Selain penghargaan prestasi, Kapolres juga menyerahkan Piagam Penghargaan sebagai bentuk penghormatan negara kepada anggota Polri yang telah menunjukkan apresiasi atas dedikasi, kerja keras, dan prestasi luar biasa yang melebihi panggilan tugas. Sebanyak 10 personel menerima penghargaan atas prestasi khusus. Adapun prestasi yang mendapatkan apresiasi di antaranya personel Satres Narkoba, KBO Narkoba Iptu F. Aritonang, Aiptu HS. Perangin Angin, Aiptu Zulkarnain, Brigpol Ari Anggara, Briptu Yongki, Bripda Husin dan Personil Propam Aiptu Fry Bob Sihombing, Aipda Wahyudi AR. Bripka Leonardo Tamba dan Brigpol Awaludin Lubis. Menutup rangkaian upacara, Kapolres Sarolangun menekankan pentingnya menjaga integritas, profesionalisme, serta moralitas sebagai anggota Polri, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam kehidupan bermasyarakat. “Terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang luar biasa. Mari terus menjaga soliditas, meningkatkan sinergi, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara, khususnya di Kabupaten Sarolangun,” ujarnya. Upacara ditutup dengan pemberian ucapan selamat oleh Kapolres Sarolangun yang diikuti seluruh peserta upacara kepada para penerima penghargaan sebagai bentuk dukungan dan kebanggaan bersama. Babinsa Bantu Petani Mengecek dan Membersihkan Kebun Sayur BNN DAN PEMPROV BANGKA BELITUNG PERKUAT SINERGI PENCEGAHAN NARKOBA DI LINGKUNGAN PENDIDIKAN Tinjau Lokasi Banjir Bandang dan Longsor di Bandung Barat, Wapres Pastikan Penanganan Cepat Presiden Prabowo Kumpulkan Menteri, Pastikan Program Strategis Nasional Berjalan Tepat Sasaran
RajaBackLink.com

Wujudkan Sarolangun “Bersinar”, Polres Sarolangun Bersama Forkopimda dan Komunitas Automotive RideVolusion “War On Drugs”

Wujudkan Sarolangun “Bersinar”, Polres Sarolangun Bersama Forkopimda dan Komunitas Automotive RideVolusion “War On Drugs”

 

Polres Sarolangun bersama Forkompimda Kabupaten Sarolangun medeklarasikan anti narkoba di kawasan Ancol Sarolangun, Minggu (22/06/2025).

Deklarasi itu sebagai bentuk komitmen pemerintah Sarolangun dan Polres Saeolangun dalam mencanangkan Kota Sarolangun sebagai “Kota Bebas Narkoba”.

Automotive RideVolusion di Kabupaten Sarolangun mengikuti deklarasi dan talkshow anti narkoba.

Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya S.I.K, M.Si diwakili Kasat Narkoba AKP Ojak P. Sitanggang, SH saat menghadiri deklarasi mengatakan, deklarasi Narkoba tidak hanya memberikan pemahaman dampak narkoba pada kesehatan fisik dan mental, namun generasi muda harus bisa memahami dampak narkoba dari segi hukum.

“Deklarasi Penyadaran Pemuda Anti Narkoba “War on Drugs” jangan hanya Cuma slogan, namun kita semua harus paham dampak narkoba, selain berdampak pada kesehatan fisik dan mental, efek negative narkoba pasti akan berurusan dengan hukum” tegas AKP Ojak

Sementara Bupati Sarolangun H. Hurmin mendukung dan mengapresiasi adanya Deklarasi War on Drugs.

“Masa depan penerus bangsa harus terjaga, Pemerintah Sarolangun bekerja sama dengan Polres Sarolangun terus melakukan sosialisasi tentang bahaya narkoba,”.

Ia mengingatkan, generasi muda yang ada di Sarolangun akan meneruskan perjuangan bangsa.

“Sebagai generasi muda bangsa, mari kita satukan tekad untuk memerangi narkoba.” ujar H. Hurmin

Deklarasi Penyadaran Pemuda Anti Narkoba War on Drugs ini untuk memberikan pemahaman mendalam tentang dampak negatif narkoba pada kesehatan fisik dan mental, potensi hukuman, serta merosotnya produktivitas generasi muda.

Deklarasi anti narkoba ini juga dihadiri Bupati Sarolangun H. Hurmin beserta ibu Ny. Hj. Risha Fitria Hurmin, Wakil Bupati Sarolangun Gerry Trisatwika, SE beserta istri Ny. Ratna Shafira Nafitri Rolan, Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya, S.IK, M.Si, Dandim 0420/Sarko Letkol Inf. Suyono atau yang mewakili, Ketua Komunitas Ridevolution beserta anggota, JBI Siginjai Squad, Komunitas Biker Sarolangun, Para biker.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *