Merangin – Jambi. Untuk membentuk generasi penerus bangsa dan mendidik nilai moral anak agar dapat menjadi contoh bagi anak-anak lainnya, Satuan lalu lintas Polres Merangin memberikan pemahaman dan edukasi terhadap murid taman kana-kanak TK dan KB Baitussalam) pada Kamis (24/04/2025) pagi.
Kasubsi Penmas Polres Merangin AIPTU Ruly.S.Sy.,MH saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi dan pemahaman sejak kepada murid sekolah TK dan KB Baitussalam terkait tugas pokok kepolisian.
”Kita mengenalkan tugas pokok kepolisian kepada anak-anak sejak dini, agar tidak ada lagi pemikiran (Mindset) bahwa polisi merupakan sosok yang harus ditakuti Harapannya, dengan kegiatan ini, anak-anak dapat terhindar dari tindak kriminalitas,” ujarnya, Kamis (24/04/25).
Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri. “Polisi bukan lagi sosok yang menakutkan, tapi menjadi sahabat anak dan masyarakat,” imbuhnya.
Sementara itu Kepala sekolah TK dan KB Baitussalam Sdri Siti Aisyah, S.Pd.,M.Pd mengucapkan ribuan terimakasih kepada Kapolres Merangin yang telah memberikan edukasi kapada anak didiknya sejak dini.
”Saya selaku kepala sekolah TK Baitussalam, sangat berterima kasih kepada Polres Merangin yang sudah memberikan pemahaman dan edukasi kepada anak didik kami, yang kami nilai kegiatan ini sangat bermanfaat bagi anak-anak karena kegiatan ini sesuai dengan program sekolah tentang profesi. Mereka bisa belajar tentang banyak hal dan menjadi lebih berani, semoga nantinya anak-anak kami tumbuh kembang menjadi pribadi-pribadi yang baik, yang taat dengan hukum serta tertib berlalu lintas”. Sebut Siti.
(Humas Polres Merangin)
Hbl