DNC. Setelah di laksanakan Zoom Meeting Kasat Binmas Akp. Karto mewakili Kapolres Merangin AKBP. Roni Syahendra. SH. S.IK. M.si menghadiri acara gerakan serentak tanam padi pemerintah provinsi Jambi, Korem 042/Gapu dan pemerintah kabupaten Merangin.
Gerakan tanam padi Serentak yang di laksanakan hari Selasa 22 april 2025 pukul 09.00 Wib bertempat di Desa Tambang Mas Kecamatan Pamenang Selatan Kabupaten Merangin.
Turut hadir pada kegiatan ini Wakil Bupati Merangin H. Khafied Moein di dampingi Kapolres Merangin di wakili Kasat Binmas Polres merangin, Dandim Letkol. Inf. Suyono diwakili Kasdim Sarko 0420 Mayor. Inf. Usman. S.ag. M.pdi, Kapolsek Pamenang Akp. David PUL Tampubolon serta Unsur Forkopimda kabupaten Merangin.
Pada awak media ini Kapolres melalui Kasat Binmas katakan, Polres Merangin sangat mengapresiasi atas pelaksanaan Tanam Padi Serentak. Sudah tentu kegiatan ini merupakan Edukasi dan ujud dari swasembada pangan khususnya di kabupaten Merangin.
Kita harus optimis kata Karto, dengan program ketahanan pangan dapat menciptakan iklim bersama dan memberi motivasi gotong royong pada masyarakat.
Upaya peningkatan Produktivitas pangan ini diharapkan dapat memberi angin sejuk pada masyarkat di mana dengan melaksanakan swasembada pangan menjadikan nilai tersendiri guna mencukupi daerah guna menghindari diri dari kelangkaan pangan dengan membiasakan diri dengan penanaman padi pada lahan produktif. Tutup Karto.
Hbl