RajaBackLink.com

Kodim 0420/Sarko Gelar Acara Halal Bihalal Setelah Merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Kodim 0420/Sarko Gelar Acara Halal Bihalal Setelah Merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H

DMC. Merangin-Jambi.  8 April 2025 – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi pasca Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Komando Distrik Militer (Kodim) 0420/Sarko menggelar acara Halal Bihalal yang berlangsung dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan. Acara yang diadakan di Markas Kodim 0420/Sarko ini dihadiri oleh Seluruh Koramil Jajaran Kodim 0420/Sarko.

 

Kegiatan Halal Bihalal ini menjadi momentum penting untuk saling memaafkan dan memperkuat kebersamaan setelah menjalani ibadah puasa selama bulan Ramadan. Acara dimulai dengan sambutan oleh Komandan Kodim 0420/Sarko, Letkol Inf. Suyono S.sos, yang menyampaikan pentingnya menjaga tali persaudaraan dan semangat kebersamaan dalam membangun bangsa.

 

“Halal Bihalal ini adalah kesempatan kita untuk kembali mempererat hubungan dengan saling memaafkan dan memperkuat rasa persatuan. TNI bersama masyarakat harus terus bersinergi untuk kemajuan daerah kita, khususnya dalam menciptakan keamanan dan kedamaian,” ujar Letkol Inf. Suyono S.sos

 

Selain itu, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti pemberian santunan kepada anak yatim, doa bersama, serta ramah tamah antara anggota TNI, Polri, dan masyarakat. Suasana penuh kebahagiaan pun tampak ketika seluruh peserta saling berjabat tangan, saling meminta maaf, dan berbagi kebahagiaan setelah menjalani bulan penuh berkah.

 

Kegiatan halal bihalal ini juga menjadi wadah untuk mempererat komunikasi antara TNI dan masyarakat, sehingga dapat menciptakan rasa aman dan nyaman di wilayah Kabupaten Sarolangun. Harapannya, semangat kebersamaan yang terjalin akan terus berkembang dan membawa dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.

 

Acara ditutup dengan doa bersama untuk memohon keberkahan dan keselamatan bagi bangsa dan negara, serta harapan agar dapat terus memperkuat semangat gotong royong dalam membangun Indonesia yang lebih baik.(mcdim0420sarko).

Hbl

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *