RajaBackLink.com

Gelar Jum’at Curhat, Kapolres Merangin Tampung Keluhan Dan Masukan Tokoh Suku Anak Dalam Desa Lantak Seribu

Gelar Jum’at Curhat, Kapolres Merangin Tampung Keluhan Dan Masukan Tokoh Suku Anak Dalam Desa Lantak Seribu

 

Merangin – Jambi. Gelar Jum’at Curhat, Kapolres Merangin AKBP Ruri Roberto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr.S.O.U., mendengarkan keluhan dan masukan dari Tokoh Suku Anak Dalam Desa Lantak Seribu Kecamatan Renah Pamenang Kabupaten Merangin.

 

Kegiatan Jumat Curhat tersebut dilaksanakan diselah-selah kesibukan Kapolres Merangin dalam menjaga harkamtibmas. Yang mana kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat (26/04/2024) Pukul 08.30 Wib.

 

Adapun tokoh warga Suku Anak Dalam (SAD) yang berkesempatan hadir pada saat itu yakni Sdr. Ali, Anak Angkat Tokoh Warga SAD Sdr. Zerry, dan pendamping SAD yakni Sdr. Mumuh.

 

Kapolres Merangin yang pada giat tersebut didampingi oleh PJU Polres Merangin, menyambut baik kunjungan dari tokoh masyarakat SAD Desa Lantak Seribu, dan berharap kedepannya dapat lebih meningkatkan silaturahmi dengan SAD yang lainnya.

 

Dalam kesempatan tersebut Sdr Ali selaku tokoh SAD mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kapolres Merangin dan jajaran, yang telah berkenan memberikan himbauan dan penyuluhan hukum terhadap warga SAD khususnya yang berdomisili di Desa Lantak Seribu, selain itu Sdr Ali juga meminta agar kiranya ada pembinaan terhadap warganya yang berkeinginan untuk bergabung menjadi anggota Polri.

 

“Kami sebelumnya banyak terima kasih kepada bapak Kapolres yang sudah berkenan menerima kami diselah-selah kesibukannya, untuk diketahui bahwa saat ini warga SAD khususnya yang berdomisili di Desa Lantak Seribu sudah mulai taat dengan hukum, hal tersebut di karenakan adanya upaya pendekatan yang di lakukan oleh anggota Polri khususnya Bhabinkamtibmas dalam memberikan penyuluhan hukum”. Sebut Ali.

 

Ali juga meminta agar kiranya Kapolres Merangin dan Jajarannya dapat membantu untuk melakukan pembinaan dan latihan kepada anak-anak SAD yang berkeinginan untuk bergabung menjadi anggota Polri.

 

“Kami minta pada Bapak Kapolres kiranya dapat memberikan bimbingan dan latihan kepada anak-anak SAD yang berkeinginan untuk bergabung menjadi anggota Polri agar dapat memberikan contoh dan motivasi kepada anak-anak SAD yang lain”.Tutup Ali.

 

Menanggapai permintaan dan masukan tokoh SAD yang hadir pada saat itu, Kapolres Merangin berjanji akan tetap memberikan himbauan dan penyuluhan hukum terhadap warga SAD yang ada di Kabupaten Merangin .

 

“Kami dari Polres Merangin akan selalu memberikan himbauan dan penyuluhan hukum terhadap warga SAD yang ada di Merangin, karena itu sudah menjadi kewajiban kami, oleh karena itu kami juga berharap kepada tokoh SAD untuk dapat membantu memberikan pengertian terkait warganya agar taat dan patuh dengan hukum agar tidak ada image atau pandangan negative terhadap SAD di Kab. Merangin, untuk itu mari kita sama-sama jaga serta jangan merusak fasilitas umum. Sehingga, fasilitas umum yang di bangun dapat kita rasakan manfaatnya bersama – sama.”

 

“Terkait permintaan untuk memberikan bimbingan dan latihan terhadap adik-adik dari SAD yang berkeinginan untuk bergabung menjadi anggota Polri, kami dari Polres Merangin siap untuk melakukan pendampingan dan bimbingan, agar kedepan warga SAD yang ada di Merangin ini lebih termotivasi untuk kehidupan yang lebih baik lagi”. Tutup Kapolres.

 

#Humas Polres Merangin

Hambali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *