RajaBackLink.com

KAPOLRES SUBULUSSALAM TATAP MUKA TERAKHIR JUM’AT CURHAT DENGAN MASYARAKATNYA : SEGERA AKAN MUTASI KePOLRES ACEH TAMIANG

KAPOLRES SUBULUSSALAM TATAP MUKA TERAKHIR JUM’AT CURHAT DENGAN MASYARAKATNYA : SEGERA AKAN MUTASI KePOLRES ACEH TAMIANG

Dinastinews.com Aceh | Subulussalam – Dalam program Jumat Curhat- Kapolres Subulussalam AKBP Muhammad Yanis. SIK. MH Bersilaturahmi serta tatap muka dengan Kepala Mukim- Geucik- dan Tokoh Masyarakat Sekacamatan Rundeng- yang berlangsung di Warung Kopi Double O- Jln. T. Umar- Desa Subulussalam- Kec. Simpang Kiri- Kota Subulussalam. Jumat(30/12/2022).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk mendengar dan menampung segala keluhan serta masukan para Geucik dalam wilayah Kec. Rundeng terkait situasi Kamtibmas dilingkungan masyarakat.

Acara dibuka oleh Kapolsek Rundeng Iptu Fajar Harapan Tumangger, yang menyampaikan kepada para Kepala Mukim- Geuchik dan Tokoh masyarakat Kec. Rundeng agar dapat menyampaikan segala keluhan dan masukan didalam forum ini.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Lae Pemualan menyampaikan keluhannya tentang: Maraknya aktifitas judi darat dan Online.

Kapolres Subulussalam dalam hal ini menanggapi dengan mengatakan: “Terkait dengan judi baik darat maupun online, agar para Kapolsek menindak lanjuti dengan melakukan patroli rutin, dan kepada masyarakat untuk membantu melaporkan bila melihat hal demikian”

Jum’at curhat ini merupakan jum’at curhat terakhir sebagai kapolres Subulussalam sebelum dimutasikan jabatan baru sebagai Kapolres Aceh Tamiang.

Kapolres menyampaikan: Permohonan maaf kepada segenap lapisan masyarakat- Sebab belum bisa berbuat lebih banyak dan mohon maaf apabila ada kesalahan baik ucapan- Tingkah laku- Maupun perbuatan yang sengaja atau tidak sengaja.

Harapan kapolres pada kesempatan tersebut: Supaya tetap terjaganya tali silaturahmi antara masyarakat dengan polri. Sebab kegiatan polri harus ada dukungan juga dari masyarakat []

Laporan: Syahbudin Padang – Ganesha

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *