RajaBackLink.com

SMPN 6 Wajibkan Murid Beragama Islam Hapal Al – Qur’an

Merangin – DinastiNews.com – Rabu (23/11/2022) Sekolah pada dasarnya menjadi tempat menuntut ilmu dan mengasah kemampuan untuk menjadi suatu keterampilan. Hal ini tentu juga diterapkan di SMPN 6 Merangin.

Sekolah yang di komandoi oleh Sursono ini melakukan kegiatan Ekstrakurikuler yang memfokuskan kepada kegiatan Religi seperti, Hapalan Al- Qur’an, Marawis, dan kegiatan Religi lainnya.

Ada yang menarik, dimana untuk kegiatan hapalan Qur’an, Seluruh siswa – siswi yang beragama Islam diwajibkan mengikuti kegiatan tersebut.

Dimana untuk penyetoran hapalan – hapalan dilakukan setiap harinya.

Hal ini dilakukan demi mewujudkan siswa – siswi yang beriman dan berakhlak mulia, serta bisa menguasai Al – Qur’an dan isinya.

Setelah beberapa tahun menerapkan kegiatan tersebut, terbukti beberapa dari murid SMPN 6 Merangin sudah bisa menghapal ayat suci Al – Qur’an hingga mencapai 30 Juz Alquran.

Kepala Sekolah membenarkan adanya kegiatan tersebut dilaksanakan di sekolah yang ia pimpin.

” Benar, kami melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler bidang religi, untuk hapalan Al – Qur’an kami adakan setiap harinya untuk penyetoran dan kami wajibkan untuk semua murid yang beragama Islam” Ungkap Sursono.

” Alhamdulillah sudah ada murid kami yang hapal Al – Qur’an hampir 30 Juz ” Tambahnya. (Hasbi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *