Jambi- Dinastinews.com – Kapolda Jambi Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo terima kedatangan BPS Provinsi Jambi pada Senin, (17/10)
Pertemuan tersebut selain untuk menjalin silaturahmi juga dilaksanakan dalam rangka Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi 2022.
Hadir pada pertemuan tersebut Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol Feri Handoko Soenarso, Dir Intelkam Polda Jambi Kombes Pol Bondan Witjaksono, Dir Krimsus Polda Jambi Kombes Pol Christian Tory, Kepala BPS Prov. Jambi Agus Sudibyo dan Kepala BPS Kota Jambi Aada Fauzie.
Kapolda Jambi Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo melalui Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol. Mulia Prianto menyebutkan bahwa pihak BPS meminta dukungan Polda Jambi dalam kegiatan regsosek (Registrasi Sosial Ekonomi) yang akan dilaksanakan.
” Tentunya Polda Jambi dan jajaran siap mendukung dan bermitra dengan BPS Prov Jambi ,” jelas Kombes Pol. Mulia Prianto
Selai itu dikatakan Kabid Humas, pada kesempatan tersebut Kapolda Jambi juga menyampaikan perihal Pembatasan Kendaraan Baru bara yang melintas dan yang akan masuk ke Pelabuhan-Pelabuhan.
” Kapolda Jambi mengatakan permasalahan atau Kemacetan Kendaraan Batu Bara yang terjadi saat ini disebabkan tingkat permintaan tinggi, sedangkan tingkat Perekonomian masih rendah sehingga perlunya pengaturan yang baik agar bisa menahan inflasi . ” Ujarnya (Hasbi)